Tuesday, 18 August 2015

BAHAGIA



Menurut anda, apa itu bahagia??

Apa arti bahagia??

Sudahkah anda bahagia??

Sebagian orang beranggapan bahagia itu di ukur dengan adanya kekuasaan dan kekayaan.
Kalau kenyataannya bahagia itu di ukur dengan kekayaan dan kekuasaan lalu bagaimana dengan orang-orang yang jauh dari kata kaya ataupun mempunyai kekuasaan?
Apakah mereka yang berpenghasilan untuk mencukupi dirinya hari demi hari tidak layak menikmati yang namanya bahagia??

Saya selalu belajar memahami arti kebahagiaan di dalam kehidupan yang saya jalani..
Dan pelajaran yang saya ambil adalah BAHAGIA TIDAK BISA DI UKUR DENGAN UANG.

Bahagia itu adalah
Ketika kita masih bisa menolong orang lain dan memberikan mereka harapan ketika mereka jatuh.

Bahagia itu adalah
Ketika kita masih bersyukur di setiap masalah yang kita alami.

Bahagia itu adalah
Ketika kita di butuhkan oleh orang lain. ( dalam arti positif )

Bahagia itu adalah
Ketika kita mampu mengampuni orang yang bersalah kepada kita.

Bahagia itu adalah
Ketika kita masih bisa mendoakan orang tua dan keluarga kita.

Bahagia itu adalah
Ketika kita masih bisa tidur nyenyak di setiap malam.

Bahagia itu sederhana

Mengasihi diri kita apa adanya
Mengasihi orang lain
dan 
Mengasihi Tuhan


Mari kita belajar untuk ber BAHAGIA.. :)


No comments:

Post a Comment